Belum Beroperasi, Pasar Genggulang Dipenuhi Sampah

Pasar Genggulang di Kecamatan Kotamobagu Timur,  Kotamobagu belum beroperasi tapi dipenuhi sampah. Menurut Kepala Bidang Pasar, Lores Binol mengatakan, pasar Genggulang masih akan diperbaiki akses jalannya. “Memang pasar ini telah selesai pada Desember 2017 dengan dana Rp6 miliar rupiah memakai Dana Alokasi Khusus (DAK),”ujar Kepala Bidang Lores Binol, Kamis (29/3/2018).

Kata dia, pembangunan pasar ini telah dilakukan sejak 2015-2017, secara bertahap oleh Kementrian Perdagangan Republik Indonesia.  Amatan tribunmanado.co.id, gedung yang dibangun miliaran rupiah dipenuhi sampah dan ada beberapa warga sudah menetap di pasar tersebut. Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM (Disdagkop-UKM) Herman Aray mengatakan, akhir tahun ini pasar Genggulang akan ramai dikunjungi warga bagian Kotamobagu Utara dan Kabupaten Boltim. “Kalau beroperasi pasti pasar Genggulang akan bersih, sebab sudah ada petugas kebersihaannya,” ujar Herman Aray. Lanjut dia, dana APBD akan dikeluarkan Pemerintah Kotamobagu, untuk membangun jalan dengan lebar 24 meter panjang 150 meter sebesar Rp150 juta rupiah. “Jalan saat ini bisa digunakan, namun kurang baik, sehingga perlu dibangun. Demi kelancaran menuju ke pasar,” ujar dia lagi.

SUMBER

 

Tinggalkan komentar