Semangat Tukang Sampah

Ibarat kata pepatah; “Langit tak akan pernah menurunkan hujan emas atau pun perak.”

Nampaknya, prinsip itu pula yang dipegang oleh tukang sampah, yang melintas di kantor hidayatullah.com, Surabaya, Jawa Timur, beberapa waktu lalu.

Sore itu menjelang shalat ashar, hujan lebat mengguyur Kota Pahlawan. Beberapa kali juga terdengar guntur menggelegar keras.

Meski demikian, sosok pemungut sampah itu tak patah arang. Diambilnya sampah yang menumpuk di tempat pembuangan, kemudian dilemparkannya ke gerobak.

Ia tak peduli dengan deraan air hujan, yang semakin lama semakin membesar.

Lihat : Mesin Pengemas Kopi

Fokusnya hanya pada satu target; sesegera mungkin mengangkut sampah, dan membuangnya pada tempatnya.

Dan benar, Sabtu (02/02/2019) itu, hanya dalam hitungan beberapa menit, lokasi yang semulanya berjubel sampah, kini nampak bersih.

Sungguh sebuah teladan yang patut dicontoh terkait dengan mencari rezeki halal.

Soal pentingnya semangat menjemput rezeki ini, ada sebuah hadits yang berbunyi:

”Salah seorang di antara kalian mencari/mengambil seikat kayu bakar di atas punggungnya lebih baik atasnya daripada meminta-minta seseorang lalu orang itu memberinya atau (mungkin) tidak memberinya.” (Muttafaqun ‘alaih).

SUMBER

Tinggalkan komentar